Aksi Teatrikal Siswa SD Mengecam Israel

6:36 PM
Liputan6.com, Kediri: Sekitar 60 siswa Sekolah Dasar di Kota Kediri, Jawa Timur, Selasa (1/6) menggelar aksi unjuk rasa di Jalan Slamet Riyadi, Kediri. Anak-anak itu mengecam serangan Israel terhadap kapal Mavi Marmara yang menewaskan sekitar 19 jiwa dan salah satunya adalah warga negara Indonesia.

Puluhan siswa mengacungkan poster dan berorasi sambil mengenakan pita hitam di lengannya sebagai bentuk protes sekaligus berduka cita atas tindakan Israel yang dinilai sewenang-wenang.

Anak-anak tersebut juga mendesak Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk memberi sanksi berat terhadap Israel atas tindakan keji tentara Israel. Mereka juga mengutuk Amerika Serikat yang tidak mau bertindak apabila Israel yang berbuat salah. Tak ketinggalan, para siswa SD juga mengkhawatirkan nasib anak-anak Palestina yang tidak bisa belajar dengan baik akibat insiden tersebut.

Para siswa juga juga melakukan aksi teatrikal untuk menggambarkan kekejaman tentara Israel. Aksi berlangsung tertib dan ditutup dengan doa bersama.(BJK/AYB)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

thanks for your comment...!
visit my blog back for more informatin about IT and Security EmoticonEmoticon